GEMALANTANG.COM– Hari Pahlawan adalah hari nasional yang ditetapkan pemerintah Indonesia dan diperingati pada tanggal 10 November setiap tahunnya di Indonesia.
Banyak cerita kehidupan para pahlawan Indonesia yang menginspirasi rakyat Indonesia. Salah satunya Bung Tomo
Bung Tomo merupakan seorang yang terkenal tangguh, energik, dan heroik. Tetapi Sutomo nama aslinya, juga merupakan manusia biasa yang juga pernah merasakan jatuh cinta.
Bung Tomo mempunyai hasrat dan ketertarikan kepada lawan jenis, perempuan cantik bernama Sulistina. Hal ini dikisahkan pada buku “Bung Tomo Hidup dan Mati Pengobar Semangat Tempur 10 November” tulisan Abdul Waid.
Awal mula Bung Tomo mengenal perempuan cantik tersebut di masa-masa pergolakan revolusi Indonesia. Pertemuan keduanya terjadi di Kota Surabaya, kebetulan Bung Tomo dan Sulistina sama-sama aktivis, yang bergerak untuk menegakkan kepentingan dan kesejahteraan orang banyak.